Dua Jenis Manusia yang Menjadi BALA (Bencana) Dalam Dakwah
“Di antara wasiat-wasiat Muhammad shallallahu alihi wa sallam yang dinukilkan secara benar/shahih dari beliau, bahwa beliau shallallahu alihi wa sallam bersabda :
1. Jenis yang pertama; ORANG-ORANG JAHIL (tidak berilmu) yang bermunculan di medan (dakwah), (dalam keadaan,-pen) mereka tidak memiliki ilmu tentang syariat Allah yang dengannya dia bisa memerintahkan (yang ma’ruf,-pen) dan melarang (dari yang munkar,-pen). Namun yang menjadi landasan mereka ialah kisah-kisah, hikayat, hadits-hadits palsu/dha’if, atau pendapat yang dibanggakan (dengan sombong) padahal bertentangan dengan dalil.
2. Jenis yang kedua; PARA DA’I SESAT, AHLUL BID’AH, AHLUL AHWA’, yang mengikrarkan kebid’ahan mereka, menetapkan kaidah-kaidah dan prinsip-prinsip buatan diri mereka sendiri, dan mereka tidak memiliki bukti/dasar (atas kaidah-kaidah dan prinsip buatan mereka itu), baik dari al-Kitab (al-Qur’an) maupun as-Sunnah.
Yang pertama; Kesesatannya karena kebodohan.
Yang kedua; Allah sesatkan di atas ilmu.
Sumber: http://ar.miraath.net/fawaid/7161